Bagaimana Cara Mengecat Furnitur Kayu?

KSMR KSMR
Bar design Werther Toffoloni, Blifase Srl Blifase Srl مساحات تجارية
Loading admin actions …

Tak selamanya segala hal yang berkaitan dengan ornamen rumah harus menghabiskan dana yang banyak. Apalagi jika hal tersebut berhubungan dengan furnitur. Membeli furnitur baru demi mengganti furnitur lama yang sudah usang tentu akan membutuhkan dana ekstra yang cukup memusingkan kepala. Untuk itu, maka ada baiknya Anda ikuti tips berikut, agar furnitur lawas Anda tak lagi kelihatan usang dengan cara memolesnya kembali dengan cat yang baru. Metode ini lebih difokuskan pada furnitur-furnitur berbahan dasar kayu. Jika Anda tertarik dengan ide ini, mari kita ikuti beberapa contoh berikut ini.

1. Bagaimana cara menyiapkan furnitur kayu sebelum proses pengecatan dimulai?

Ada beberapa langkah dasar yang harus Anda lakukan sebelum proses pengecatan furnitur kayu dimulai. Jika Anda ingin meletakkan furnitur tersebut didalam ruangan, maka alas terlebih dahulu lantai disekitar furnitur tersebut berada dengan koran-koran bekas, agar cat yang Anda gunakan tak bertaburan ke seluruh ruangan

Setelah itu, mulailah mengamplas keseluruhan permukaan furnitur kayu Anda, agar cat lama yang melapisi furnitur kayu tersebut dapat terkelupas. Setelah itu, coba haluskan semua permukaan furnitur kayu tersebut dengan gerinda sapu, untuk menghilangkan debu yang menempel di setiap sudut furnitur tersebut.

2. Apakah proses gerinda itu penting?

Tentu, sekalipun Anda dapat juga secara langsung melakukan proses pengecatan tanpa harus menghilangkan cat yang ada sebelumnya, namun cara ini sangat direkomendasikan oleh para ahli, agar hasil catnya terlihat maksimal dan tahan lama. 

Sebagai info saja, jika furnitur lama Anda sebelumnya sudah menggunakan pernis yang agak glossy, maka proses pengamplasannya tak akan memakan waktu lama. Namun sebaliknya, jika furnitur lawas Anda belum pernah dipoles sama sekali, maka hal tersebut akan memakan waktu pengerjaan yang cukup lama. Karena selain menghaluskan, Anda juga harus memastikan bahwa keseluruhan permukaan furnitur Anda tersebut sudah rata dan tak ada lekukan sama sekali pada permukaan yang datar.

Menggerinda adalah proses yang cukup sulit untuk dilakukan. Untuk itu, jika Anda belum begitu mahir menggunakan alat tersebut, maka Anda dapat gantikan alat gerinda tersebut dengan kertas amplas, agar proses pengerjaan dapat lebih teliti, rapih dan tak merusak bentuk dasar furnitur kayu yang ingin Anda rombak tersebut.

3. Bagaimana cara menggunakan amplas?

Jika furnitur yang ingin Anda amplas menggunakan lapisan cat yang tipis, maka Anda sangat beruntung. Anda cukup gunakan amplas Anda untuk mengembalikan warna dasar yang dimilikinya. Namun jika sebaliknya, maka Anda perlu gunakan kertas amplas yang cukup tebal agar lapisan cat pada furnitur tersebut dapat terkelupas dengan maksimal.

4. Apakah penting menggunakan cat dasar?

Tentu tidak, tapi jika Anda ingin mendapatkan hasil cat yang maksimal, maka penggunaan cat dasar dapat membantu mewujudkannya. Karena dengannya, Anda dapat lebih mudah mengaplikasikan cat baru ke permukaan furnitur yang ingin Anda ubah warnanya tersebut.

5. Cat

Jika keempat langkah sebelumnya sudah Anda lalui dengan mulus, maka langkah yang menarik selanjutnya adalah proses pengecatan.

Apakah Anda ingin menggunakan cat berbahan dasar air, atau minyak, semua pilihannya ada ditangan Anda. Tapi perlu diingat, terkadang ada beberapa cat yang tak dapat diaplikasikan pada material kayu. Untuk itu, maka Anda perlu baca kemasan atau konsultasikan ke para ahli, agar cat yang Anda pilih sesuai dengan kebutuhan Anda. 

Dalam pengecatan, Anda dapat menggunakan kuas atau roller. Jika furnitur yang sedang Anda kerjakan memiliki banyak detail lekukan yang rumit, maka ada baiknya Anda pilih perangkat kuas sebagai senjata utama Anda. 

Dan yang tak kalah pentingnya lagi adalah ketebalan cat yang digunakan. Ada baiknya Andagunakan dua kali pelapisan cat agar warna cat yang digunakan dapat terlihat cemerlang.

6. Tunjukan kreativitas Anda

Dalam buku ide ini kami ingin mengajak Anda untuk memberi warna baru furnitur-furnitur lawas milik Anda, agar terlihat lebih baru dengan corak yang beda dari biasanya.

7. Langkah terakhir dalam pengecatan

Setelah melalui dua kali tahapan pelapisan cat, maka langkah selanjutnya adalah penggunaan pernis. Sekalipun hal ini bukanlah hal yang sangat penting, namun dari segi kualitas, warna cat yang Anda gunakan akan lebih terlihat bersinar dibandingkan dengan furnitur dengan cat yang belum dipernis.

8. Merawat furnitur kayu

Dan saran yang terakhir adalah, jangan lupa lindungi furnitur kayu Anda secara seksama dengan menjaga kelembabannya, agar furnitur dengan cat baru tersebut dapat terlihat selalu ceria disetiap kesempatan.

تريد مساعدة في إتمام مشروع بيتك؟
تواصل معنا الآن

يبرز من مجلتنا